Select Language

~ [DR]~

Ternyata Planet Kerdil Sama Seperti Pluto

NANTES - Para ilmuwan menyatakan bahwa 'planet kerdil' ternyata tidak lebih besar dari 'bekas planet' di Tata Surya kita, yakni Pluto. Seperti yang dikutip dari UPI, Jumat (14/10/2011), planet kerdil Eris, yang bertanggung jawab atas dihapusnya status Pluto sebagai sebuah planet pada tahun 2006, ternyata tidak lebih besar dari Pluto, bahkan berukuran hampir sama. Ketika ditemukan pada tahun 2006, gambar teleskop angkasa Hubble Space Telescope memprediksi bahwa ukuran Eris adalah sebesar 1.500 mil, sekira 5 persen lebih besar dari Pluto. Berdasarkan laporan NewScientist, para ahli astronomi mendapat kesempatan pada bulan November untuk melakukan perkiraaan ukuran, ketika Eris melintas di depan sebuah bintang. Tapi ketika Bruno Sicardy dari Paris Observatory melakukan pengukuran dari dua tempat yang berbeda di Chile, ia menemukan bahwa ternyata Eris berukuran 1.400 mil, hampir sama dengan ukuran perkiraan Pluto. "Eris bisa lebih kecil, bisa lebih besar; pada dasarnya Eris seperti kembar dengan Pluto," ujar Sicardy di acara pertemuan Division of Planetary Sciences, di Nantes, Perancis. Meskipun begitu Sicardy juga menyatakan bahwa Eris tetap merupakan yang terbesar untuk ukuran planet kerdil dan juga memiliki massa yang lebih ketimbang planet Pluto. Eris adalah planet kerdil yang berada di urutan paling belakang di Tata Surya setelah Pluto, Haumea dan Makemake.

Penulis : Unknown ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Ternyata Planet Kerdil Sama Seperti Pluto ini dipublish oleh Unknown pada hari Minggu, 23 Oktober 2011. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Ternyata Planet Kerdil Sama Seperti Pluto
 

0 komentar:

Posting Komentar

Date A Live

Date A Live
Ratatoskr

Eureka seveN

Eureka seveN

Pages - Menu

5

~

diooda